Di Duga Teridentifikasi Judi Online, PMII Demo Bank BRi

SNN-Puluhan mahasiswa yang tergabung di Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Kabupaten Lebak, melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Bank BRI Cabang Rangkasbitung, Kamis (4/7/2019).
Dalam aksinya mereka menyebut Bank Indonesia yang ada di Lebak, menjembatani perjudian online,berdasarkan ditemukannya pemberian informasi muatan konten-konten yang berisi tentang perjudian di Indonesia. Merujuk pada data yang diperoleh, memperlihatkan bahwa sekitar 982.000 perjudian ada di indonesia.
Selain itu, mereka meminta Pemkab Lebak yang bekerjasama dengan Bank yang teridentifikasi perjudian online, dapat memproteksi.
“Kami berharap temuan ini agar segera diselesaikan oleh Pemerintah dan Negara pada umumnya,” kata Koordinator Aksi Rizky Alghafani.
Masih kata Rizki bank yang teridentifikasi menjembatani perjudian online diantaranya BRI, BNI dan Mandiri.
Disamping itu, mahasiswa mendukung aparat penegak hukum untuk membongkar akses perjudian online .
“Kami minta agar Pemkab Lebak memutus segala bentuk kerjasama dengan Bank teridentifikasi judi online”tuturnya.
Menanggapi hal itu, Manager Pemasaran Akbar dan Asisten Manager Operasional bank BRI Cabang Rangkasbitung Nining menyambangi para pendemo dan berjaanji akan menyampaikan kepada divisinya.
mengatakan, pihaknya siap menampung aspirasi pendemo untuk disampaikaIn ke divisi terkait.
” kita akan laporkan ke divisi terkait yaitu divisi LCC,” kata Akbar dan Nining. (Bal)